Mudra untuk mengatasi Konstipasi atau Sembelit, Mudra for Constipation ~ Sebagai orang 'zaman sekarang', kita
terbiasa hidup instan. Dan, dalam masalah makanan, yang instan itu menyebabkan
konstipasi. Selain bertebaran makanan yang bisa dibuat sendiri dalam sekejap,
bermacam restoran pun menyediakan hidangan yang bisa disajikan dalam waktu
singkat. Dengan gaya hidup dan pola makan seperti ini, siapa yang bisa lepas
dari jerat konstipasi?
Apakah
itu konstipasi?
Konstipasi atau sembelit adalah kondisi sulit buang air
besar secara teratur, tidak bisa benar-benar tuntas, atau tidak bisa sama
sekali. Secara umum, seseorang bisa dianggap mengalami konstipasi apabila buang
air besar kurang dari tiga kali dalam seminggu. ~ sumber alodokter.com
Konstipasi
atau sembelit yang membuat perut tidak nyaman ini bisa disebabkan antara lain
karena:
1.
Kurang asupan serat, seperti sayur-sayuran dan buah-buahan, karena serat
sangat membantu proses mencerna makanan.
2.
Tidak rajin minum air putih, sedangkan air putih turut melancarkan proses
pencernaan.
3.
Suka menunda-nunda buang air besar, padahal perut sudah menyampaikan
keinginannya.
4. Terlalu banyak konsumsi makanan instan dan cepat saji, yang mengandung
zat-zat kimia sehingga proses pencernaan terhambat.
5.
Pola makan yang tidak teratur, menyebabkan jadwal mencerna dan membuang
pun terlambat.
Adakah
cara natural dan sederhana untuk membantu proses pencernaan dan mengatasi
konstipasi atau sembelit? Ya, namanya Apaana Mudra.
Untuk berkenalan dengan Mudra, sila baca artikel ini.
Untuk berkenalan dengan Mudra, sila baca artikel ini.
Mudra
untuk mengatasi Konstipasi atau Sembelit.
Di antara ratusan formasi jari Mudra, ada satu yang cocok
untuk sangat membantu proses pencernaan, namanya Apaana Mudra. Dalam bahasa
Sansekerta, Apaana
berarti 'gaya gerak ke bawah'. Apaana Mudra
mengendalikan pergerakan di seputaran panggul dan perut, yang dengan demikian,
turut melancarkan proses pencernaan dan juga pembuangan.
Tubuh
melakukan pembuangan sisa-sisa asupan dengan berbagai cara; melalui saluran
keringat, saluran pernapasan, juga saluran pencernaan. Eksresi atau pembuangan
tersebut, yang pada saluran pencernaan dilakukan oleh usus, dapat terbantu
dengan Apaana Mudra ini.
Caranya: Renggangkan tangan, lalu
satukan ujung-ujung dari tiga jari, yaitu ibu jari, jari tengah, dan jari
manis, agar saling memijit dengan lembut. Biarkan jari telunjuk dan kelingking tetap lurus, namun tidak kaku. Pose ini dilakukan dengan dua tangan, lalu letakkan pada masing-masing paha sambil
duduk bersila. Lakukan setidaknya selama 5 menit atau seperlunya, dan sebaiknya
dilakukan pada dini hari di mana proses pembuangan saluran pencernaan sedang
bekerja.
Catatan penting: Mudra
ini sangat efektif dan efeknya dapat dirasakan dalam waktu yang relatif cepat.
Namun demikian, sehubungan dengan area kontrolnya yang di bagian bawah tubuh,
Apaana Mudra TIDAK untuk dilakukan oleh wanita yang sedang hamil.
....
Pose terbaik untuk melakukan self healing Mudra
adalah dengan meletakkan formasi jari pada masing-masing paha sambil duduk bersila dan punggung lurus (walaupun tentu saja
dalam kasus-kasus tertentu bisa dilakukan dengan duduk bersandar atau
berbaring). Lakukan dengan tenang sambil memperhatikan napas.
Berkonsentrasi hanya pada menarik dan menghembuskan napas akan membantu
pikiran untuk rileks dan tidak kemana-mana. Pada saat itu, energi akan
mengalir sesuai dengan formasi Mudranya, dan dengan izin Tuhan, bisa
menyembuhkan serta membantu mewujudkan harapan.
.
Tentang
manfaat Mudra yang lain ada di sini:
2. Untuk Keintiman
3. Untuk Osteoporosis
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!
3. Untuk Osteoporosis
"Mudra, a simple, easy, and free way of self healing"
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!
Disclaimer: Mudra adalah
sebuah bentuk pengobatan alami diri sendiri yang bisa menyembuhkan, tanpa efek
samping. Tapi tentu saja, setiap manusia harus berikhtiar dalam sakitnya dengan
menemui ahli-ahli medis. Bila diaplikasikan, Mudra
akan seiring sejalan dengan pengobatan medis yang sedang
dilakukan.
wah makasih banyak mba tipsnya, aku baru tau ada pengobatan mudra ini
BalasHapusMisami ^^ Iya Mudra ini kayak self healing lain tapi belum banyak dipublikasikan aja :)
HapusWah baru tahu, ampuh banget ya mbak khasiatnya
BalasHapusInsyaaAllah ampuh, yuk cobain ^^
HapusTeh, kalau siang hari bisakah? ,Pagi hari suka paciweuh ga sempet me time hehehehe
BalasHapusBoleee.... Anytime anywhere, Ran. Cuma kan subuh2 teh bagian perut itu mulai pembersihan :)
Hapuseh kok menarik yaa? aku mau nyoba ah.. makasih ya mak!
BalasHapusIya mbak Ayu, mudah, murah, haratis, hehehe
HapusWaaah aku nih suka direcokin sama sembelit. Cobain ah.
BalasHapusSamaaa, hihihi.. moga bermanfaat, teh ^^
Hapusternyata bisa juga buat sembelit y mba Mudra ini bisa dicoba dirumah
BalasHapusIyaa.. Mudra bisa buat penyakit apa aja ^^
Hapuswaahhh makasih Teh Ayu buat tips nya, kalo lagi sembelit emang ga nyaman banget. Bisa dicoba ah di rumah hehe
BalasHapusSama-samaa ^^
Hapus