[] Bilik Menulisku: Maret 2018

Selasa, 27 Maret 2018

Mudra untuk Merealisasikan Keinginan

Mudra untuk Merealisasikan Keinginan, Wish Fulfilling Mudra ~ Setiap kita pasti punya keinginan. Baik keinginan yang disembunyikan, maupun yang diungkapkan. Salahkah bila punya keinginan? Ya tentu saja tidak. Malahan, keinginan bisa memotivasi untuk berusaha lebih demi menggapainya.

Keinginan hanya bisa menjadi masalah, jika diikhtiarkan dengan cara yang melanggar nilai-nilai kebaikan. Korupsi uang, misalnya, demi kemewahan. Atau, diet yang berlebihan hingga menyiksa badan, demi lekuk-lekuk yang sedap dipandang. Keinginan yang mulia tentu tidak akan menyesatkan, bukan? Tapi, keinginan memang cenderung menyesatkan....

Senin, 26 Maret 2018

A glance of "Senja di Canggu"


"So, you're happy now, you li'l bit*h! You've successfully plunged my love into your trap!"

Dita hated her cousin very much. The cousin was just a little girl whose parents passed away in a car accident, who then stayed in her house. A little shy and not-that-important girl that she shared almost everything with -in her permission-; her parents, her clothes, even her love. 

A love that she had been hiding for years. Him, whom she had surrendered herself to....

But that didn't mean that the bit*h could marry him. Not as long as she was still alive! 

------------

Rabu, 21 Maret 2018

Mudra untuk Pemulihan dan Penyembuhan

Mudra untuk Pemulihan dan Penyembuhan, Mudra for Restoration and Healing ~ Kita semua tentu sudah pernah melihat binatang yang bernama Kura-kura, bukan? Hewan yang berjalan lambat dan suka bersembunyi di dalam 'rumah yang selalu dibawa-bawa'nya, yaitu cangkang. Yang selalu terlihat santai selama hidupnya, yang bisa sampai lebih dari seratus tahun. 

Tapi, pernahkah terlintas di pikiran, "Apa yang dilakukan sang Kura-kura saat berada dalam cangkangnya?". Kalau tidak, mungkin ikan pernah. Sebuah broadcast message di Whatsapp beberapa waktu lalu ini mengungkapkan 'percakapan' mereka.

"Wahai Kura-kura, mengapa setiap kali kamu mengalami masalah selalu bersembunyi, masuk kedalam cangkangmu...?"

Jumat, 09 Maret 2018

Hamil, Anyang-anyangan, dan Uri-Cran

 Hamil, Anyang-anyangan, dan Uri-Cran

 "Selamat ya, teh, kayaknya mau punya baby, deh!"

Kalimat tersebut terlontar dari salah satu rekan kerja kepada Lina, sahabat saya yang bekerja di kantor yang sama. Saya dan Lina langsung berpandangan mendengarnya. Sedetik kemudian, pandangan beralih kepada perutnya yang tidak menggendut, dan detik berikutnya kami tertawa bersama. Bingung, antara percaya dan tidak percaya, antara harus sedih atau gembira. 

"Iya gitu, gue hamil?", katanya seperti orang linglung. "Tapi kan umur gue udah 40 lebih...."

Saya terharu biru mendengarnya. "Ya.. bisa jadi."

Kamis, 01 Maret 2018

Mudra untuk Penghormatan, Mudra for Salutation

Mudra untuk Penghormatan, Mudra for Salutation ~ Rasa-rasanya, setiap orang pernah membuat gestur ini: kedua tangan disatukan di depan dada. Tujuannya bermacam-macam. Untuk mengiringi ucapan salam, mengungkapkan rasa terima kasih, menunjukkan rasa hormat atau respek, berdoa, dan hal-hal baik lainnya.

Namaste. Demikian gestur itu berkata. Namaste dalam bahasa Sansekerta berasal dari tiga kata: 'Nama' yang berarti 'Menunduk' (English: to Bow), 'As'yang berarti 'Saya' (English: I), dan 'Te' yang berarti 'Kamu' (English: You). Jika disatukan maka akan secara literal diartikan: Saya menghormati Kamu (I bow to You). Lebih dalam lagi secara spiritual, bisa dimaknai dalam bahasa Inggris yaitu, "The Divine in me honors the Divine in you".